Kunjungan perwakilan PBB saat memberikan bantuan kepada warga yang rumahnya terbakar di Kelurahan Sorek Satu |
Pangkalan Kuras - Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kecamatan Pangkalan Kuras Bandar Petalangan kembali melakukan kegiatan sosialnya.
Beberapa hari yang lalu (24/7/2023) telah terjadi kebakaran bangunan rumah di Kelurahan Sorek Satu, Kecamatan Pangkalan Kuras. Sebanyak Tiga (3) unit bangunan rumah terbakar sekitar pukul 04.30 WIB.
Ketua PAC PBB Pangkalan Kuras/Bandar Petalangan, Porman Tobing bersama jajaran pengurus lainnya mendatangi rumah duka untuk memberikan bantuan kepada korban (29/7/2023).
Kegiatan dilaksanakan sekitar pukul 10.00 WIB dan turut RT setempat hadir dan menyaksikan kegiatan tersebut.
"Hari ini kami (PBB) Kecamatan Pangkalan Kuras/Bandar Petalangan hadir disini untuk memberikan bantuan kepada perwakilan keluarga yang beberapa hari yang lalu mengalami peristiwa yang tidak terduga", ucap ketua PBB Porman Tobing.
"Kami turut prihatin dan berduka atas apa yang telah terjadi. Memang tidak banyak yang bisa kami berikan. Namun kami berharap ini dapat bermanfaat bagi Bapak/Ibu".
"Kami juga berharap, semoga ini juga menjadi perhatian pihak-pihak lain untuk segera dapat memberikan perhatiannya kepada keluarga yang sedang berduka", tutup ketua PBB ini.
Di lokasi yang sama, RT Riduan mengapresiasi atas apa yang PBB lakukan dan melihat bahwa PBB melakukan giat sosialnya tidak terbatas dan tidak memandang golongan suku maupun agama.
"Semoga dapat menjadi tauladan buat Organisasi lain dan masyarakat luas", ucap Ketua RT ini.
Posting Komentar untuk "3 Unit Rumah Warga di Kelurahan Sorek Satu Terbakar. PBB Berikan Bantuan "