Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif Bagi Ormas di Kabupaten Pelalawan. Ketua PBB : Kami Siap Bersinergi



PBB Pangkalan Kuras - Bawaslu Kabupaten Pelalawan mengadakan kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif bagi Ormas dalam rangka menghadapi pemilu serentak tahun 2024 di Hotel Fanbinari Pangkalan Kerinci pada 30 Agustus 2022 yang dimulai dari pukul 08.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Sosialisasi dibuka oleh Ketua Bawaslu Pelalawan Mubrur yang didampingi oleh pimpinan Bawaslu lainnya Nanang Wartono, Bustami, Khaidir, Kamal Ruzaman dan juga Kepala Sekretariat Yusmuhardi.


Mubrur dalam membuka acara menyampaikan harapan agar seluruh masyarakat dapat berpartisipasi dalam mensukseskan Pemilu serentak 2024 mendatang khususnya dalam hal pengawasan Pemilu.


Wankardi wandi Ketua KPU sendiri dalam materinya menegaskan bahwa masuknya tahapan sosialisasi ini juga sebagai komitmen bahwa sampai hari ini Pemilu serentak tidak ada perubahan jadwal dan sudah masuk pada tahap persiapan.


Menanggapi kegiatan yang berlangsung, Sekretaris FPK Kecamatan Pangkalan Kuras, Porman LM. Lumbantobing yang juga menjabat sebagai ketua Pemuda Batak Bersatu (PBB) Kecamatan Pangkalan Kuras Sekitarnya hadir dalam kegiatan yang diadakan oleh Bawaslu ini. "Dari pandangan sebagai ketua Ormas, PBB siap bersinergi dan mendukung apa yang menjadi program dari Bawaslu ini. Saya berharap apa yang telah direncanakan ini bisa berjalan dengan lancar. Dan mudah-mudahan masyarakat bisa lebih berpartisipasi dengan cara turut serta ambil andil pada pemilu tahun depan", ucap ketua PBB ini.


Posting Komentar untuk "Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif Bagi Ormas di Kabupaten Pelalawan. Ketua PBB : Kami Siap Bersinergi"